LDR Tanjungbalai Bahas Kiat Remaja Tangguh di Konco Rooftop



Dakwahsumut.com,Tanjungbalai(5/12)-, Lembaga Dakwah Remaja(LDR) Tanjungbalai kembali mengadakan Kajian Remaja Islam dan Buka Puasa Bersama di Konco Rooftop  Jl.Anwar Idris Kota Tanjungbalai.


Acara tersebut mengambil tema "Remaja Tangguh Remaja Islam" dengan menghadirkan pemateri Ustadz Muhammad Ali Rukun ST,SpdI. Dan diawali dengan pembacaan wahyu ilahi oleh Rian (  Sekretasi LDR ). 



Dalam kesempatan tersebut Ustadz Ali Rukun (UAR) menejelaskan bagaimana menjadi remaja yang tangguh."Remaja yang tangguh adalah bukan remaja yang baperan, suka merajuk , sikit-sikit galau, sikit-sikit stress tapi remaja tangguh adalah  yang kuat, berani dan memiliki mental baja", uangkap beliau.

UAR memberika kiat bagaimana menjadi remaja yang tangguh yakni dengan terus melakukan kajian Islam atau pembinaan secara intensif hingga memiliki ketaqwaan individu. Selain itu remaja juga harus proaktif dalam melakukan kontrol sosial  peduli dengan kondisi masyarakat dan berjuang menerapkan aturan Allah SWT.

Ketua LDR Tanjungbalai Surya Sarma Kesuma dalam sambutannya mengucapkan terima kasih pada semua pihak yang mensukseskan acara tersebut termasuk pihak Konco Rooftop.

"Ucapan terima kasih kepada owner Konco Rooptop dan seluruh karyawannya , semoga Owner Konco Rooftop di berikan kelancaran Rezki , diberikan kesehatan , umur yg panjang dan semoga Konco Rooftop Berkembang dan maju . Aamiin." Kata beliau

Owner Konco Rooftop Syahriza mengapresiasi kegiatan tersebut, beliau berharap agar acara kajian dan sekaligus buka puasa bersama tersebut dapat dilakukan setiap kami dan beliau juga siap menjadi pemateri kamis depan memberikan materi tentang meniti jalan menuju sukses di zaman milenia.

Acara yang dibawakan Chairul Marpaung tersebut berjalan sukses hingga terlaksananya buka puasa bersama yang disediaka konco rooftop secara gratis bagi pengunjung yang melaksanakaj ibadah puasa. Akhirnya acara ditutup dengan doa oleh firman dani dan photo bersama.()ar